Upacara Hari Jadi Bantul Ke-192 Tahun

Bantul - Upacara hari Jadi Bantul dilaksanakan pada hari Kamis, tanggal 20 Juli 2023, dimulai jam 09.00 bertempat di Lapangan Trirenggo Kabupaten Bantul. Tahun ini, peringatan hari jadi Kabupaten Bantul mengusung tema "“Nyawiji Mbangun Nagari, Resik Lingkungane, Sehat Lan Makmur Wargane”. Upacara ini diikuti oleh Forkompimda, jajaran OPD dan Kapanewon se-Kabupaten Bantul, Lurah dan Pamong Kalurahan, Kepala Sekolah beserta guru dan masyarakat. Dalam kesempatan itu, Bupati Bantul, Abdul Halim Muslih, bertindak sebagai inspektur upacara. Dalam sambutan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono X yang dibacakan langsung oleh Bupati Bantul, Sri Sultan meminta peringatan hari jadi ke-192 ini menjadi momentum bagi Pemkab Bantul untuk bisa mewujudkan pemerintahan yang berorientasi terhadap kesejahteraan masyarakat. Pasukan dari Kapanewon Imogiri dalam upacara ini terdiri dari Lurah beserta Pamong Kalurahan, Puskesmas Imogiri I, Puskesmas Imogiri II, jajaran Kepala Sekolah dan Guru SMP & SMA se-Kapanewon Imogiri dan seluruh karyawan-karyawati Kapanewon Imogiri